Thursday, May 17, 2012

Makan Masakan Seafood Ikan Hiu di Seafood Pak Iwan


Makan Masakan Ikan Hiu di Seafood Pak Iwan

By bandung.panduanwisata.com

Mungkin Anda akan terheran-heran dengan menu yang satu ini: menu ikan hiu. Wooow, mantap. Ikan yang menjadi predator buas di habitatnya ini ternyata bisa ditaklukkan dan dimasak menjadi seporsi masakan ikan yang gurih, lezat dan mantap. Apa rasanya ya makan ikan yang selama ini menjadi simbol kebuasan dan kebringasan? Anda ingin segera mencobanya? Langsung saja tancap gas ke warung seafoodnya Pak iwan yang ada di Jalan Setiabudi, Bandung.

Ikan hiu yang dimasak di seafoodnya Pak Iwan ini disajikan dengan rasa yang pedas karena menggunakan banyak cabai, disertai dengan irisan mentimun yang mengelilinginya. Bagaimana rasanya? Anda perlu merasakannya sendiri karena susah diungkapkan dengan verbalistik. Intinya dagingnya empuk, gurih, bumbu-bumbunya pas di lidah, dan kuahnya maknyus. Jadi perpaduan yang sangat pas dan sesuai dengan selera menjadikan warung ini cukup termashyur.

Selain ikan hiu (kalah Anda masih ragu untuk menyantapnya) ada juga menu-menu lainnya seperti ikan Napoleon bakar, Babunyai, Babilonia, Gurita, Ikan Cumi, Ikan Pari, cah jamur dan lainnya. berbagai hewan laut tersebut didatangkan langsung dari pengepul dalam keadaan masih segar. Begitu juga dengan ikan Hiunya yang dalam setiap harinya dikirim sekitar 2 gentong penuh. Banyak orang menggemari menu ikan hiu dan hewan laut yang lainnya disini sehingga kedai makan ini terlihat tak pernah sepi.

Ikan hiu yang disajikan di warungnya Pak Iwan ini berbeda dengan menu hiu di warung makan yang menyaji hiu yang lain. Pemiliki memiliki bumbu rahasia yang membuat ikan tak berbau amis menyengat. Harganya cukup murah, dengan Rp 15.000 – Rp 30.000 saja Anda sudah bisa menjajal menu ikan Hiu disini. Makanya kalau Anda pensaran, disarankan untuk segera datang menyantap hewan buas di lautan ini. Kapan lagi “balas dendam” memakan hiu?

Lokasi

Seafood Ikan Hiu Pak Iwan berada di Jalan Setiabudi No 30, Bandung, Jawa Barat – Indonesia.

Selamat Bersantap!

Sumber: http://bandung.panduanwisata.com/makan-masakan-ikan-hiu-di-seafood-pak-iwan/

No comments:

Post a Comment